Sunday, October 14, 2018

Kerajinan Sulam

Sulam atau bordir merupakan hiasan dari benang yang dijahitkan pada kain. Pada umumnya sulaman dengan benang menggunakan beberapa jenis tusuk dasar seperti tusuk silang,  tusuk lurus, diagonal, tusuk ikal, dan tusuk bintang.
Hasil akhir sulaman dapat dibedakan seperti berikut :
  1. Sulam datar : hasil sulaman rata dengan permukaan kain,
  2. Sulam terawang (kerawang) hasil sulaman berlubang-lubang. Misalnya untuk taplak meja dan pinggiran kebaya.
  3. Sulam timbul, hasil sulaman membentuk tekstur di permukaan kain sesuai motif yang dibuat.
Macam-Macam Tusuk Dasar
Mempraktikkan kerajinan sulam tentunya kita harus mengenal terlebih dahulu tentang berbagai macam tusuk dasar dalam menjahit. Tusuk dasar merupakan salah satu jenis tusuk dalam menjahit, tusuk yang lain disebut tusuk hias. Belajar tusuk dapat digunakan dalam membentuk berbagai hiasan pada kain berupa renda atau sulam.

1. TUSUK JELUJUR
Tusuk jelujur merupakan salah satu teknik tusuk dasar dalam menjahit, tusuk jelujur biasanya digunakan untuk menyatukan atau menyambung dua permukaan kain menjadi satu supaya tidak bergerak. Penerapan teknik tusuk ini misalnya pada lipatan ujung celana.

2. TUSUK TIKAM JEJAK
Tusuk tikam jejak merupakan salah satu teknik tusuk dasar menjahit menggunakan tangan dengan hasil terlihat seperti jahitan mesin. Teknik tusuk ini biasanya dipakai untuk menjahit pakaian robek.

3. TUSUK FESTON
Tusuk feston berfungsi untuk merekatkan dua permukaan kain supaya tidak bergerak, tusuk ini biasanya dipakai pada bagian ujung atau tepi kain. Teknik tusuk ini biasanya digunakan oleh pengrajin dalam membuat kerajinan dari kain flanel.

4. TUSUK TANGKAI
Tusuk tangkai atau tusuk batang ini biasanya digunakan untuk jahitan hiasan.

5. TUSUK FLANEL
Tusuk flanel memiliki dua fungsi, fungsi pertama biasanya digunakan untuk merekatkan dua helai kain, dan fungsi kedua adalah sebagai hiasan.

6. TUSUK SILANG
Tusuk silang merupakan salah satu teknik dasar jahit yang sering dipakai sebagai jahitan pada hiasan.

7) TUSUK BATANG
Tusuk yang cara menjahitnya dengan langkah mundur dan mengaitkan setengah dari ukuran tusuk yang masing-masing saling berhimpitan. Tusuk ini bisa juga digunakan untuk hiasan.



Sumber Terlampir
Sumber Terlampir 2



0 comments:

Post a Comment